iklan

Pilih Handphone Branded Atau Lokal ??

Handphone branded seperti Nokia, Samsung, LG, Blackberry sepertinya sudah tidak asing ditelinga, sedangkan handphone lokal karena terlalu banyak yang eksis tetapi banyak juga bertumbangan karena kerasnya persaingan. Khusus lokal, yang terlihat serius adalah huawei, zte. Ini versi saya loh.. Tapi sekarang sudah banyak handphone lokal yang servicenya tidak bisa diremehkan. Bahkan importir-importir handphone bermerek lokal juga lebih serius dalam hal garansi.

Berbagai macam alasan yang bisa kita temukan saat pilihan dalam memilih handphone. Namun tidak ada salahnya kita mendengar dari berbagai pendapat mengenai hal ini. Handphone lokal terkenal dengan harganya yang murah, sedangkan handphone branded dilihat dari segi kwalitasnya saat dalam memilih. Apa benar begitu ??

Memang benar dua hal itu yang paling sering kita dengar, namun pada prinsip bisnis, apapun bisnisnya tidak ada satupun pebisnis yang mau rugi dalam hal ini produsen handphone. Murah untuk yang lokal dan kwalitas untuk yang branded, tentu dua kondisi yang bisa menjadi acuan produsen handphone untuk memberikan yang terbaik untuk konsumen.

Tentu saja kita sebagai konsumen inginnya sih, handphone murah dan berkwalitas terbaik. Setuju ?? Hehehhe kalau Anda setuju, itu sama seperti saya..

Kita dituntut cermat saat memilih handphone lokal dan dituntut jago tawar buat handphone branded. Terkait hal itu, kita juga perlu bahkan sangat perlu mengetahui seberapa jauh layanan service yang diberikan, karena handphone branded ternyata tidak menjamin hal tersebut.

Jadi, kalau mau handphone lokal, pilihlah yang berkwalitas dan garansinya jelas. Karena kalau masalah harga, handphone lokal sudah pasti lebih murah dibanding handphone branded yang sekelas.